Halo Prends! |
Pasang Iklan | Kontak | Profile | Sitemap

Takaran Bawang Merah dan Putih Saat Memasak

Sunday, August 5, 2012

Lintaskan !
Penggunaan jumlah bumbu yang tepat dalam masakan merupakan kunci lezat setiap masakan.
“Pada dasarnya bumbu setiap masakan adalah bawang merah dengan bawang putih. Perbedaannya hanyalah pada proses memasaknya,” ungkap pakar kuliner Bara Patiradjawane, saat demo masak di Jakarta, beberapa waktu lalu.

Selain komposisi bumbu yang tepat, perbandingan antara bawang merah dan bawang putih yang tepat juga bisa jadi penentu kelezatan masakan. Bara menambahkan, para perempuan sering kebingungan untuk menakar jumlah bawang putih dan bawang merah yang pas, sehingga rasa masakannya jadi kurang maksimal.

“Untuk semua jenis masakan, perbandingan bawang merah dan bawang putih adalah 2 : 1,” jelasnya.
Penggunaan bawang putih memang tidak dianjurkan terlalu banyak, karena bawang putih memiliki aroma yang lebih kuat. Penggunaan bawang putih terlalu banyak akan membuat rasa bawang putih pada masakan jadi terlalu kuat.

sumber: kompas.com

Artikel Terkait :

Widget by [ inspirasiku-iq ]

0 comments:

Post a Comment